MatbNqx9NqtcNGxbNWx9Mqt7LDcsynIkynwbzD1c

Yuk Mengenal Sejarah Labuan Bajo, Paling Unik!

99% CUSTOMER PUAS! HARGA BISA DITAWAR
BLANTERLANDINGv101
7822742811720746869

Yuk Mengenal Sejarah Labuan Bajo, Paling Unik!

Sejarah Labuan Bajo, Paling Unik -Indonesia adalah negara yang memiliki banyak kepulauan. Terdapat setidaknya 17.504 pulau yang tercatat sebagai bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia. Keseluruhan pulau ini menyimpan banyak keindahan dan memberikan daya tarik wisata baik lokal hingga mancanegara. Salah satu pulau yang terkenal dengan wisata pantainya adalah Labuan Bajo.

Sejarah Labuan Bajo

Tahukah kalian Labuan Bajo juga memiliki sejarah yang unik loh, dari pada penasaran ayo simak selengkapnya.

- Sejarah Labuan Bajo

Labuan Bajo pada awalnya merupakan salah satu desa dari 19 desa dan kelurahan yang ada di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT). Nah sekarang, Labuan Bajo telah dikembangkan menjadi Kota Labuan Bajo. Penggunaan nama dan sejarah Labuan Bajo nggak lepas dari Flores atau pulau Cabo de Flores dalam bahasa Portugis.

Cabo de Flores memiliki makna yaitu Tanjung Bunga, yang diberikan oleh S. M. Cabot untuk menyebut wilayah timur Flores. Sejak 1636, nama Flores kemudian dipakai secara resmi oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda Hendrik Brouwer. Nama asli dari Flores sendiri adalah Nusa Nipa yang berarti Pulau Ular. Dari sudut antropologi, nama ini lebih baik karena bermakna filosofis dan kultural.

Secara bahasa, Labuan Bajo memiliki arti tempat berlabuhnya Suku Bajo. Suku bangsa ini merupakan kelompok etnis nomaden di laut, nggak heran kalau banyak yang menyebutnya dengan Gipsi Laut. Mereka berasal dari Kepulauan Sulu di Filipina yang berimigrasi ratusan tahun lalu ke Sabah dan seluruh penjuru dunia, bahkan hingga ke Kepulauan Madagaskar.

Suku Bajo di Indonesia juga telah banyak yang beradaptasi budaya dengan masyarakat lain. Sebagian besar sudah nggak lagi hidup nomaden, mereka hidup dengan menetap di pesisir pantai dengan hunian yang sederhana. Suku Bajo juga disebut sebagai manusia ikan asli Indonesia.

Ajaibnya, tubuh mereka mengalami evolusi berupa pembesaran limpa sampai 50 persen lebih besar. Dengan ukuran yang di atas rata-rata inilah yang memungkinkan mereka dapat tahan berenang di kedalaman hingga 60 meter selama 13 menit tanpa alat bantu pernapasan apapun.

Para peneliti juga menemukan keberadaan gen PDE10A pada Suku Bajo. Gen tersebut berfungsi mengontrol hormon tiroid tertentu. Pada hewan seperti tikus, hormon tiroid dikaitkan dengan ukuran limpa.

Wilayah Kekuasaan Bajak Laut

abuan Bajo pernah beberapa kali masuk dalam wilayah kekuasaan dari sejumlah kesultanan Islam dari Pulau Sulawesi, salah satunya Kerajaan Gowa Tallo. Sejak itu, banyak penduduk asli Suku Bugis yang melakukan migrasi ke Labuan Bajo.

Sejarah Labuan Bajo

Tahun 1975, Labuan Bajo menjadi basis operasi bagi Bajak Laut paling terkenal dari Suku Bajo. Pada 1823, Bajak Laut Illano, Sulu, Bajo, dan Tobelo melakukan penyerbuan ke pesisir Manggarai bagian utara. Mereka lalu mendirikan pangkalan di Pulau Laut, Kalimantan Selatan. Kawasan yang strategis untuk mencegat kapal-kapal yang berlayar di Makassar.

Pada awal abad ke-20, Labuan Bajo menjadi sentra penghasil teripang terbaik dan penghasil mutiara laut alami. Tahun 1907, Labuan Bajo dan Flores berada di bawah kendali Belanda. Pasca invasi Jepang, cerita tentang Labuan Bajo seolah berhenti begitu aja. Banyak tradisi yang perlahan tergerus oleh waktu.

Labuan Bajo menjadi pintu masuk menuju Taman Nasional Komodo. Habitat bagi naga purba langka yang ada di bumi. Pada 1991, Labuan Bajo juga telah ditetapkan sebagai situs warisan dunia UNESCO bersama dengan Candi Borobudur.

Pesona lain yang bisa dinikmati dari Labuan Bajo adalah pantai berpasir putih dan pink, serta keindahan bahari bawah lautnya yang cocok untuk melakukan snorkeling dan diving.

Nah, begitulah sejarah menarik yang dimiliki destinasi indah Labuan Bajo. Kalian pasti jadi semakin tertarik untuk ke sana kan ? Jika kalian  ingin ke Labuan Bajo namun, masih bingung mencari paket wisata yang aman dan terjangkau ? Berikut kami punya rekomendasinya silahkan klik disini untuk informasi selengkapnya. 

Semoga semua  informasi di atas bisa bermanfaat ya. Terima Kasih



by: lify rotty 11 upw/SMKN 3 MDO

TAGS
BLANTERLANDINGv101
Silahkan memberikan komentar

HUBUNGI KAMI VIA CHAT×
Tim CS Cakraloka Tour biasanya membalas pesan whatsapp dalam beberapa menit, mohon bisa mengisi data dulu :)
Data Lainnya
Chatting Sekarang